Nenek 73 Tahun Di Bacok 6 Pria Yang Tidak Dikenal


Infonetral - Nasib tragis dialami Elih. Nenek berusia 73 tahun tersebut meninggal dunia pada Minggu (13/8/2017).Sebelum meninggal dunia, Elih diketahui mengalami tindak penganiayaan di Posko Ormas Pemuda Pancasila,

Jalan Jelupang - Lengkong Raya, Serpong Utara, Tangerang Selatan.
Tak tanggung-tanggung, wanita tersebut ditemukan dalam kondisi mengenaskan, telapak tangan kanan terputus dan bersimbah darah.

"Korban sempat dalam perawatan, dan akhirnya meninggal kemarin malam," ujar Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Alexander kepada Warta Kota, Senin (14/8/2017).

"Korban meninggal dunia karena kehabisan darah," ucapnya lagi.
Belakangan diketahui, Elih dianiaya oleh sekelompok pemuda. Ia pun disebut-sebut menjadi korban kekerasan yang salah sasaran.

Pelaku berjumlah enam orang
Berkaitan dengan tindak kejahatan yang terjadi pada Elih, pihak kepolisian akhirnya berhasil meringkus pelaku.

Sebagaimana diberitakan Warta Kota pelaku penganiayaan terhadap Elih berjumlah enam orang. Penangkapan keenam orang itu pun tidak sekaligus terjadi.

Berkaitan dengan penangkapan enam pelaku tersebut, kronologi penganiayaan terhadap Elih pun terkuak.

Diketahui, kejadian itu berlangsung pada 13 Agustus 2017 sekitar pukul 23.00 WIB.
Gerombolan pemuda itu diketahui melakukan pengrusakan pos ormas samping Sekolah Binus Kelurahan Lengkong, Kecamatan Serpong Utara, Tangerang Selatan.

Di saat yang bersamaan, Elih ternyata tengah tidur di posko itu.
Akibatnya, wanita bernama Elih itu kena bacokan golok hingga tangan putus, serta merobek kaki dan bagian bawah ketiak sebelah kanan.

"Dia (Elih) dalam kondisi istirahat tidur disitu, pelaku tidak tahu karena lokasi gelap sekali saat mereka melakukan pengerusakan," ungkap Kapolres.

Baca juga: Apa Benar Polisi Telah Menyatakan Bakal Hentikan Kasus Rizieq-Firza?


Nenek 73 Tahun Di Bacok 6 Pria Yang Tidak Dikenal Nenek 73 Tahun Di Bacok 6 Pria Yang Tidak Dikenal Reviewed by Maya wong on 8:08 AM Rating: 5

No comments:

www.vipqiuqiu99.com. Powered by Blogger.